Teks eksplanasi merupakan teks yang kalian pelajari saat ini dikelas 8 jenjang SMP. Tetapi, apakah kalian tahu apa itu teks eksplanasi ?
Teks eksplanasi memiliki pengertian yang beragam karena adanya banyak pernyataan. Namun teks eksplanasi secara umum adalah teks yang menjelaskan mengenai proses terjadinya suatu fenomena alam atau sosial maupun peristiwa dan pengalaman pribadi melalui media teks.
Struktur Teks Eksplanasi
Teks eksplanasi memiliki tujuan, yaitu untuk menjelaskan kepada para pembaca agar mengetahui proses terjadinya sebab akibat. Oleh karena itu, struktur teks eksplanasi terdiri dari beberapa bagian sebagai berikut.
- Pernyataan Umum
bagian ini berisi penjelasan awal tentang latar belakang, keadaan umum atau definisi suatu peristiwa maupun fenomena yang terjadi. - Deret Penjelas
bagian ini berisi paparan rangkaian peristiwa/kejadian atau urutan mengapa suatu fenomena terjadi. - Interpretasi
bagian ini merupakan penafsiran, pemaknaan atau penyimpulan yang berupa pendapat penulis atas sesuatu yang telah dijelaskan dalam teks tersebut.
Aspek Kebahasaan
Di dalam teks eksplanasi biasanya mengandung aspek kebahasaan sebagai berikut
- Fokus pada hal umum, bukan partisipan manusia (nonhuman participants). Contoh: tsunami, banjir, gempa bumi, hujan, dan udara.
- Dimungkinkan menggunakan istilah ilmiah.
- Menggunakan konjungsi waktu dan kausal. Contohnya penggunaan: sehingga, sebelum, pertama, jika, bila, dan kemudian.
- Menggunakan kalimat pasif.
- Lebih banyak menggunakan verba material dan verba relasional (kata kerja aktif).
Contoh Teks Eksplanasi
Nah, sekarang kalian telah tahu apa saja struktur, tujuan, dan aspek bahasa teks eksplanasi. Sekarang coba cermati teks berikut ini.
Contoh Teks Eksplanasi Tentang Kemiskinan
(Pernyataan Umum)
Kemiskinan dapat diartikan sebagai suatu tingkat pendapatan masyarakat yang sangat rendah sehingga pada umumnya masyarakat tidak bisa memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari seperti makan, tempat tinggal, pendidikan, dan kebutuhan yang lainnya. Pada umumnya masyarakat miskin biasa tinggal di gubuk, di bawah jembatan, atau bantaran sungai.
Teks Eksplanasi Tentang Kemiskinan
(Pernyataan Umum)
Kemiskinan dapat diartikan sebagai suatu tingkat pendapatan masyarakat yang sangat rendah sehingga pada umumnya masyarakat tidak bisa memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari seperti makan, tempat tinggal, pendidikan, dan kebutuhan yang lainnya. Pada umumnya masyarakat miskin biasa tinggal di gubuk, di bawah jembatan, atau bantaran sungai.
Dan tidak jarang masyarakat miskin membangun sendiri rumah di atas tanah milik Negara. Kemiskinan juga terjadi di seluruh dunia dan banyak negara berkembang yang mempunyai masalah yang sama.
(Deret Penjelas)
Kemiskinan terjadi disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu keterbatasan kelengkapan pendidikan dan pemenuhan kebutuhan sehari-hari. Faktor penyebab terjadinya masalah tersebut adalah karena musibah, bangkrut, perbudakan, hingga struktur sosial.
Faktor masalah kemiskinan didominasi oleh struktur sosial dan perilaku. Selain itu perilaku konsumtif, gengsi, pengeluaran uang tidak sesuai dengan pemasukan membuat masyarakat lebih mementingkan keinginan daripada kebutuhan.
Dibalik itu, banyak usaha yang telah dilakukan oleh masyarakat dan pemerintah untuk mengatasi kemiskinan. Contohnya yaitu menaikkan upah minimum kerja, memperluas lapangan pekerjaan, pendidikan gratis, tempat tinggal dengan harga terjangkau.
Hal itu juga harus didukung dengan perilaku masyarakat yang tidak menghamburkan uang, menghindari gengsi, menabung, dan membantu orang di sekitarnya sehingga kerjasama masyarakat dan pemerintah sangat menentukan demi mengatasi masalah kemiskinan.
(Interpretasi)
Seharusnya kemiskinan tidak perlu ada di Indonesia. Jika masyarakat bisa dan mau menerima serta bersyukur terhadap apa yang dimiliki. Sifat-sifat buruk seperti yang disebut diatas harus dapat dihilangkan, dan kerjasama antara pemerintah degan masyarakat sangat penting dalam mengatasi masalah kemiskinan di Indonesia.
Teks Eksplanasi Tentang Peristiwa Gerhana Bulan
(Pernyataan Umum)
Gerhana bulan adalah salah satu fenomena alam yang sering kita jumpai. Peristiwa alam ini terjadi ketika bulan beroposisi dengan matahari. Tetapi oposisi bulan dengan matahari tidak selalu menghasilkan peristiwa gerhana bulan.
Teks Eksplanasi Tentang Peristiwa Gerhana Bulan
(Pernyataan Umum)
Gerhana bulan adalah salah satu fenomena alam yang sering kita jumpai. Peristiwa alam ini terjadi ketika bulan beroposisi dengan matahari. Tetapi oposisi bulan dengan matahari tidak selalu menghasilkan peristiwa gerhana bulan.
Mengapa demikian? Hal ini disebabkan oleh kemiringan bidang orbit bulan terhadap bidang ekliptika. Akan saat ketika terjadi perpotongan antara bidang orbit bulan dengan bidang ekliptika, yang kemudian akan menyebabkan munculnya dua titik yang juga dikenal dengan istilah node. Pada titik node inilah terjadi gerhana bulan. Dibutuhkan sekitar 29,53 hari sampai bulan bergerak dari satu titik ke titik oposisi lainnya.
(Deret Penjelas)
Faktanya, terkadang penampakan bulan masih dapat terlihat ketika terjadi gerhana bulan. Hal ini karena berbeloknya sinar matahari yang masih tersisa menuju arah bulan yang disebabkan oleh atmosfer bumi.
Sinar matahari yang dibelokkan tersebut memiliki spektrum cahaya kemerahan. Inilah alasannya mengapa saat peristiwa gerhana bulan, tampilan bulan akan terlihat lebih gelap yang biasanya berwarna merah gelap, jingga atau bahkan coklat.
Anda dapat mengamati gerhana bulan dengan mata telanjang tanpa adanya bahaya sedikit pun. Umat Islam yang melihat dan mengamati peristiwa gerhana tersebut disunnahkan untuk melakukan salat gerhana (salat khusuf) pada saat terjadi gerhana bulan
(Interpretasi)
Ketika bayangan bumi menutupi sebagai atau seluruh penampang bulan, maka pada saat itulah akan terjadi gerhana bulan. Terutama ketika bumi menempati posisi di antara matahari dan bulan yang berada pada satu garis lurus yang sama. Hal ini membuat sinar matahari tidak dapat mencapai bulan karena dihalangi oleh posisi bumi saat itu.